PENTINGNYA SOSIALISASI VAKSINASI COVID-19 OLEH PEMERINTAH DESA TAULAA DAN MAHASISWA KKN T UNTUK MASYARAKAT DESA TAULAA

Oleh: Multiani S. latif . 18 September 2021 . 12:04:02

18 September 2021 - Dr. apt. Hamsidar Hasan, M.Si

Universitas Negeri Gorontalo  melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Desa membangun yang di laksanakan awal September sampai akhir Oktober. Pada program ini mahasiswa diharapkan dapat  mewujudkan yang namanya desa membangun karena desa membangun merupakan tujuan utama pada program ini di laksanakan.

Sosialisasi  dilaksanakan hari sabtu, 18 September 2021  dengan cara Dor to Dor atau dengan cara mendatangi langsung di rumah masyarakat  cara ini merupakan  perintah langsung dari pada kepala desa Taulaa Ikson Puata Dehi, dengan tujuan agar bisa menanyakan langsung apa yang menjadi kendala masyarakat sampai belum melakukan vaksinisasi. Kegiatan ini di lakukan oleh tim yang sudah ditentukan oleh kepala  desa dan untuk Tim yang sudah dibentuk  tentunya sudah di vaksinisasi agar mempermudah sosialisasi vaksinisasi kepada masyarakart dan merupakan bukti langsung kepada masyarakat bahwa vaksinisasi tidak berbahaya untuk tubuh manusia.

Mahasiswa merupakan bagian dari Tim yang sudah dibentuk oleh kepala desa yang terdiri atas Yayan (Perikanan), Dandi (Matematika), Fara (Seni Rupa dan Desain) dan teman-teman mahasiswa yang lain.

Vaksinisasi Covid-19  merupakan upaya untuk mencegah penyebaran  covid-19 sehingganya penting untuk di sosialisasikan atau di sampaikan kepada masyarakat, namun untuk program  vaksinisasi Covid-19 ini masih menimbulkan Pro dan kontra pada kalangan masyarakat sehingganya masih banyak masyarakat yang belum di vaksin ditambah lagi dengan hoaks yang beredar di media sosial.

Di sisi lain, bahaya Covid-19 dan pentingnya protokol kesehatan juga kembali di perhatikan dalam sosialisasi ini. Kordinator desa Robin Laidjo mengatakan bahwa harapanya agar sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat perihal perlunya Vaksinisasi dan Bahaya Covid-19.

Berbicara mengenai respon warga dan pemerintah desa Taulaa, berkaitan dengan Covid-19, Robin mengatakan respon mereka sangatlah baik. “setelah sosialisasi, warga lebih peduli tentang protokol kesehatan dan vaksinasi. Wargapun akhirnya yakin dan mau mengikuti program vaksinasi”. 

Agenda

8 - 13 Maret 2022

WORKSHOP "IMPLEMENTASI CHEMDRAW DAN MOLECULAR DOCKING PADA ILMU KEFARMASIAN"

Pemateri :
1. Muhammad Taupik, M.Sc
2. Ariani Hutuba M.Farm

Registrasi Sekarang.
Tempat. Gd. Jurusan Farmasi UNG (Protokol Kesehatan)
CS : Hub. Nabila (Ketua HIMAFA UNG)

8 Januari 2022

Pelaksanaan Pembekalan PKL/Magang Prodi D3 Farmasi Tahun 2022

Diharapkan kepada mahasiswa untuk dapat datang tepat waktu. menggunakan seragam magang/PKL dan menggunakan masker.
Kegiatan menerapkan protokol kesehatan.

Jadwal magang/PKL setiap kelompok dapat menghubungi ibu apt. Endah N. Djuwarno M.Sc

6 - 10 Januari 2022

PKL FITOKIMIA TAHUN 2022 DESA GIRISA PAGUYAMAN BOALEMO GORONTALO

Kepada mahasiswa yang ikut kegiatan PKL Fitokimia Bulan Januari, Agar segera menghubungi Panitia pelaksana dan Dosen penanggung jawab PKL Fitokimia

24 November - 18 Desember 2021

UKTTK PERIODE DESEMBER 2021

Pelaksanaan Tanggal 18 Desember 2021. Informasi Lebih lanjut bisa menghubungi ibu wiwin adiko (operator D3)