Kepakan Sayap Jurusan Farmasi UNG Laksanakan Kegiatan "Road To School" di SMA Negeri Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Boalemo Tahun 2024

Oleh: Multiani S. latif . 6 Maret 2024 . 11:07:01

GORONTALO - Peminat jurusan farmasi fakultas olahraga dan kesehatan universitas negeri gorontalo semakin meningkat dalam tahun ke tahunnya, hal ini tidak terlepas dari bagaimana layanan jurusan farmasi terhadap mahasiswa, dan karir alumni setelah lulus dari kampus yang banyak terserap di dunia kerja, dunia usaha dan dunia industri. namun selama ini peminat yang lebih berdasarkan data hanya di penuhi oleh siswa yang berasal dari kota dan kabupaten yang berdekatan dengan kampus jurusan farmasi, hal ini menjadi tantanngan tersendiri oleh jurusan farmasi UNG untuk mengepakan sayap lebih luas lagi ke arah selatan sulawesi.

Senin 4 Maret 2024 tim jurusan farmasi yang terdiri dari Dosen dan Tenaga kependidikan melalui program Jurusan Farmasi UNG Road To School berkunjung pada beberapa SMA Negeri di Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Boalemo, Misalnya SMA Negeri 1 Pulubala, SMA Negeri 1 Paguyaman, SMA Negeri 1 Tilamuta, SMA Negeri 2 Tilamuta, dan SMA Negeri 1 Botumoito. 

Bentuk kegiatan berupa presentasi dan pembagian flyer/brosur jurusan farmasi yang berisi tentang profil jurusan farmasi, visi misi, jumlah sks dan semester yang ditempuh, karir mahasiswa, karir lulusan dan bagaimana cara untuk bisa bergabung dengan jurusan farmasi fakultas olahraga dan kesehatan universitas negeri gorontalo. Tingginya antusias dari siswa-siswa dilihat dari begitu banyaknya pertanyaan tentang jurusan farmasi, begitu juga dengan apresiasi dari pihak sekolah yang membuat kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar.

Agenda Jurusan farmasi UNG Road to School tentunya akan dilaksanakan dengan periode satu kali dalam setahun, namun tidak menutup kemungkinan untuk mengejar Akreditasi Unggul bisa jadi dalam setahun bisa lebih dari sekali, selain itu jurusan farmasi dalam waktu dekat ini akan membuka program studi profesi apoteker yang tentunya dinanti-nantikan oleh semua pihak yang ingin bergabung menjadi bagian dari Jurusan Farmasi UNG.

 

 

Agenda

3 Juni 2024

KULIAH PAKAR

CARA DISTRIBUSI OBAT YANG BAIK DALAM PENGAWASAN RANTAI DISTRIBUSI PRODUKSI FARMASI

8 - 13 Maret 2022

WORKSHOP "IMPLEMENTASI CHEMDRAW DAN MOLECULAR DOCKING PADA ILMU KEFARMASIAN"

Pemateri :
1. Muhammad Taupik, M.Sc
2. Ariani Hutuba M.Farm

Registrasi Sekarang.
Tempat. Gd. Jurusan Farmasi UNG (Protokol Kesehatan)
CS : Hub. Nabila (Ketua HIMAFA UNG)

8 Januari 2022

Pelaksanaan Pembekalan PKL/Magang Prodi D3 Farmasi Tahun 2022

Diharapkan kepada mahasiswa untuk dapat datang tepat waktu. menggunakan seragam magang/PKL dan menggunakan masker.
Kegiatan menerapkan protokol kesehatan.

Jadwal magang/PKL setiap kelompok dapat menghubungi ibu apt. Endah N. Djuwarno M.Sc

6 - 10 Januari 2022

PKL FITOKIMIA TAHUN 2022 DESA GIRISA PAGUYAMAN BOALEMO GORONTALO

Kepada mahasiswa yang ikut kegiatan PKL Fitokimia Bulan Januari, Agar segera menghubungi Panitia pelaksana dan Dosen penanggung jawab PKL Fitokimia